Padu Padan Modis dengan Cardigan untuk Setiap Kesempatan

Bagi para wanita, berpenampilan menarik seakan menjadi suatu keharusan. Karena, dengan penampilan yang menarik maka setiap wanita bisa mengundang perhatian dari banyak orang yang ada di sekelilingnya. Namun, untuk berpenampilan menarik tidaklah mudah mengingat banyaknya jenis pakaian yang bisa digunakan oleh wanita.



Salah satu pakaian yang cocok untuk digunakan pada beberapa momen adalah cardigan. Cardigan wanita umumnya digunakan sebagai outer untuk mempermanis tampilan sekaligus membuat Anda terlihat semakin menarik saat mengenakannya. Lalu, bagaimana cara menggunakan cardigan untuk beberapa momen tertentu? Berikut ini beberapa tipsnya:

Untuk penampilan sehari-hari

Cardigan merupakan outer yang sangat cocok untuk digunakan sehari-hari. Caranya, Anda dapat menggunakan tanktop atau kaos polos dengan warna yang solid. Jika ingin digunakan pada musim dingin, Anda dapat menggunakan cardigan wanita yang berbahan wool atau rajutan. Agar lebih menawan saat mengenakannya, gunakanlah ikat pinggang kulit di bagian pinggang. Penggunaan ikat pinggang bisa menjadi pemanis sekaligus menonjolkan lekuk tubuh yang Anda miliki. Jangan lupa, gunakan sepatu boots sebagai bawahan untuk menunjang penampilan Anda.

Untuk mahasiswa

Bukan hanya untuk penampilan sehari-hari, para mahasiswa pun bisa mengenakan cardigan sebagai outernya. Caranya, Anda dapat mengombinasikan tanktop berwarna mencolok dengan cardigan berwarna gelap pada outernya. Untuk bagian bawah, Anda dapat menggunakan celana jeans yang bertujuan untuk menunjukkan kesan kasual. Untuk alas kaki, gunakan sneakers favorit yang menutupi mata kaki agar penampilan Anda terlihat semakin menawan.

Untuk ke kantor
Penggunaan cardigan memang sangat multifungsi, buktinya Anda juga bisa menerapkannya sebagai outer saat bekerja. Caranya, Anda dapat mengenakan blouse yang memiliki hiasan pada bagian atas dadanya. Kemudian, gunakan cardigan sebagai outernya dengan hiasan yang ditonjolkan keluar. Hiasan tersebut nantinya akan mempermanis cardigan yang Anda kenakan. Untuk bawahan, Anda dapat menggunakan rok ataupun celana sesuai dengan peraturan di tempat kerja Anda. Jangan lupa gunakan heels agar penampilan terlihat semakin menawan.

Gaya Vintage

Menggunakan cardigan bukanlah hal baru dalam dunia fashion. Buktinya, Anda bisa menerapkan gaya vintage pada cardigan wanita yang Anda miliki. Caranya, Anda bisa menggunakan kemeja sebagai pakaian utama. Setelah itu, gunakan cardigan sebagai outernya seperti biasa. Satu hal yang perlu diperhatikan yakni pastikan Anda hanya mengancingkan satu kancing pada cardigan yakni yang terletak dibagian tengah. Mengancing satu kancing menjadi kunci agar kesan vintage dapat timbul dari kardigan tersebut. Jangan lupa, tambahkan aksesoris lainnya yang menunjukkan vintage agar kesan vintage yang berusaha Anda tonjolkan pada cardigan semakin terasa.

Sporty

Cardigan wanita bukan hanya bisa memunculkan kesan kasual saat digunakan melainkan juga bisa memberikan kesan sporty. Caranya, Anda bisa menggunakan kaos dengan motif tertentu di bagian depannya. Kemudian, gunakan cardigan untuk outer tanpa perlu dikancong sama sekali. Untuk bawahan, pastikan Anda menggunakan celana agar kesan sporty semakin tercipta. Gunakan sepatu kets atau sneakers agar kesan sporty semakin menonjol pada diri Anda.


Cowboy Girl

Ingin bergaya seperti seorang cowboy girl? Anda bisa memanfaatkan cardigan wanita sebagai outernya. Caranya, gunakan atasan berwarna putih yang memiliki renda di bagian kerahnya. Setelah itu, gunakan cardigan sebagai outer tanpa perlu dikancing sama sekali. Ikat bagian bawah cardigan dari sisi kanan dan sisi kirinya. Untuk bawahan, gunakan celana berbahan denim dan sepatu boots tinggi. Jangan lupa, kenakan topi cowboy agar penampilan Anda sebagai cowboy girl semakin menonjol.

Posting Komentar

0 Komentar